Mengurangi Risiko Cidera Olahraga: Orang Tua Atlet Diberi Edukasi di GOR DELTA Sidoarjo”

Mengurangi Risiko Cidera Olahraga: Orang Tua Atlet Diberi Edukasi di GOR DELTA Sidoarjo”

Sidoarjo, 7 Mei 2024 – Guna meningkatkan pemahaman orang tua atlet tentang pentingnya mencegah cidera olahraga, FASTER CLUB Sidoarjo menggelar acara edukasi yang bertempat di GOR DELTA Sidoarjo pada Selasa, 7 Mei 2024, dari pukul 15.30 hingga 17.30 WIB.

Acara ini menawarkan berbagai kegiatan yang bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam tentang cidera olahraga kepada orang tua atlet. Salah satu agenda utama adalah sesi edukasi tentang metode PRICE AND HARM, yang merupakan pendekatan efektif dalam menangani cidera olahraga, serta konsultasi fisioterapi untuk memberikan wawasan praktis kepada peserta.

Dalam sesi deteksi dini postur atlet, para orang tua diajak untuk memahami tanda-tanda postur yang tidak seimbang seperti flat foot, bentuk lutut yang tidak normal, dan perbedaan panjang tungkai antara kaki kanan dan kiri. Sesi ini dipandu oleh dosen Fisioterapi UMSIDA, Ibu Widi Arti, serta Praktisi Fisioterapi dari RSUD Sidoarjo, Yuni Endyawati, Ftr.

Kegiatan ini juga melibatkan partisipasi mahasiswa fisioterapi untuk membantu dalam penyuluhan dan sesi konsultasi. Sebagai bentuk apresiasi kepada para peserta, minuman isotonic Pocari Sweat juga disediakan secara gratis bagi para atlet.

Ibu Widi Arti, Ketua Pelaksana Program Pengabdian Masyarakat, menyatakan kegiatan berjalan lancar hingga waktu maghrib berkat antusiasme yang tinggi dari para orang tua atlet. “Kami senang bisa memberikan edukasi yang bermanfaat bagi para orang tua atlet dalam upaya mencegah cidera olahraga yang bisa terjadi pada putra-putri mereka,” ujarnya.

Acara ditutup dengan pembagian doorprize kepada peserta yang aktif bertanya dan antusias. Testimoni dari salah seorang peserta, Mama Amira, menegaskan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi para orang tua atlet dalam mendampingi anak-anak mereka berlatih dan bertanding, serta dalam penanganan cidera olahraga.

Program ini menjadi bagian dari komitmen Fisioterapi UMSIDA dalam mendukung para atlet sekaligus memberikan dukungan kepada orang tua dalam menjaga kesehatan dan keselamatan anak-anak mereka dalam berolahraga.

 

Bertita Terkini

Optimalkan Performa dan Kesehatan Atlet Sepatu Roda di FASTER CLUB Sidoarjo: Berhasil Gelar Program Pengabdian Masyarakat
May 13, 2024By
Kuliah Tamu di Prodi S1 Fisioterapi UMSIDA Membahas Penerapan Ergonomi dan Manajemen Risiko K3
February 1, 2024By
Revolusi Pendidikan Inklusi: Sensomotor Edupark Diluncurkan di SD Muhammadiyah 01 Candi dengan Dukungan Kemendikbudristek
September 14, 2023By
Inovasi Pendidikan Inklusi Berkilau di SD Muhammadiyah 01 Candi: Pelatihan Kedua Buktikan Dukungan BIMA 2023 dan Kolaborasi Antarpihak yang Berhasil
August 18, 2023By
Melangkah Bersama Meningkatkan Pendidikan Kesehatan Reproduksi: SD MICA 01 Candi Berhasil Gelar Program ABDIMAS dengan Dukungan Hibah BIMA 2023
August 17, 2023By
Gelar penyusunan VMTS Prodi S1 Fisioterapi FIKES Umsida Turut Dihadiri Stakeholder hingga Calon Pengguna Lulusan
April 20, 2023By
Mengiringi Pendirian Program Studi S1 Fisioterapi, FiKES UMSIDA Menggelar Lokakarya Kurikulum Berbasis OBE
April 20, 2023By
Berkontribusi dalam Event Internasional, Dosen Fisioterapi Umsida Menjadi Tenaga Medis dalam Indonesia International Challenge dan Indonesia Master 2022
March 24, 2023By

Prestasi

Optimalkan Performa dan Kesehatan Atlet Sepatu Roda di FASTER CLUB Sidoarjo: Berhasil Gelar Program Pengabdian Masyarakat
May 13, 2024By
Berkontribusi dalam Event Internasional, Dosen Fisioterapi Umsida Menjadi Tenaga Medis dalam Indonesia International Challenge dan Indonesia Master 2022
March 24, 2023By
FISIOTERAPI UMSIDA CIPTAKAN PHYSIOTHERAPY MAGIC CARD UNTUK BEKALI MAHASISWA PRE-KLINIK
January 11, 2021By